Pilih Warna Kesukaan Anda

Efek Blog
Just a little place where i spend my lost time....: pEnduduK dAN PeRMasaLahaN... -->

Jumat, 02 Desember 2011

pEnduduK dAN PeRMasaLahaN...


     Sudah menjadi hal yang lumrah jika setiap penduduk mempunyai sebuah permasalahan.Begitu kompleks masalah yang hinggap sampai-sampai sudah seperti menjadi hal yang biasa.Yang paling sederhana saja, yaitu dinamika penduduk yaitu menunjukan adanya faktor perubahan dalam kependudukan yang meliputi: angka kelahiran,kematian,kedatangan dan kepergian penduduk.
      Hampir bisa dibilang, faktor-faktor diatas bisa terjadi setiap hari oleh setiap penduduk.Oleh karena nya sekarang di bentuk tim sensus penduduk untuk mengetahui siklus pertumbuhan penduduk yang terjadi.Dari situ bisa terlihat berapa persentase angka-angka dari permasalahan penduduk yang sering dihadapi.Dan badan tertinggi yang mengepalai itu semua adalah BPS(Badan Pusat Statistik). Lembaga inilah yang nantinya setiap satu tahun sekali akan terjun langsung ke masyarakat untuk mendata laju pertumbuhan penduduk.

      Kalau bicara masalah kedatangan dan kepergian penduduk, itu merupakan hal yang umum.Dimana setiap manusia diberikan akal dan pikiran untuk mencari jati dirinya.Dengan dia berpindah dari satu tempat ke tempat yang lain, dari situ lah pengalaman hidup akan didapat sedikit demi sedikit.Berbagai macam alasan penduduk datang dan pergi, dari mulai mendapatkan lapangan pekerjaan, menuntut ilmu, memperluas bidang usaha,dll.Khusus dalam hal lapangan pekerjaan, saat ini sedang marak terjadi fenomena kaum urban yang berbondong-bondong datang ke daerah kota untuk mendapatkan lapangan pekerjaan.Secara fisik, sudah pasti kedatangan mereka akan menambah sesak di lingkungan kehidupan penduduk.Awalnya mereka akan menetap sementara, lama-lama mereka akan berubah pikiran untuk tinggal selamanya disitu dan tidak balik lagi ke daerah asal nya.Ditambah lagi mereka akan berumah tangga dan pasti memiliki keturunan dan berarti bertambah lagi satu penduduk yang baru.Dan begitu seterusnya.Tapi sangat disayangkan, permasalahan penduduk yang bisa dikatakan klasik tersebut sampai saat ini belum ada titik terang dalam hal penyelesaiannya.Jangankan penyelesaian, pencegahan pun seperti tak nampak di lakukan oleh para pejabat-pejabat masing-masing daerah.
      Permasalahan penduduk lainnya ialah angka kelahiran dan kematian.Ini adalah hal yang tidak bisa dihindari namun sedikit bisa dicegah.Misal jumlah angka kelahiran yang meningkat dapat membuat pertumbuhan penduduk semakin padat.Bisa ditebak saja, jika dalam satu keluarga memiliki lebih dari 3 orang anak.Apalagi tidak diimbangi dengan keadaan ekonomi yang mencukupi.Tak ayal lagi, permasalahan baru pun akan muncul.Sebetulnya mudah saja penanganan penekanan angka kelahiran.Caranya, pemerintah daerah mencanangkan program KB, yaitu dalam satu keluarga cukup memiliki dua anak.Pemerintah masing-masing daerah harus lebih giat lagi turun ke penduduk untuk mensosialisasikan betapa penting dan harusnya mengikuti program KB.Tidak hanya menguntungkan keluarga tersebut, tetapi juga menguntungkan penduduk lainnya.Tim sensus pun mungkin bisa lebih mudah dalam hal pendataan penduduk yang dilakukan tiap tahunnya, karena misalkan dalam satu daerah, hampir sebagian besar penduduk nya sudah mencanangkan program KB.

      Dibalik angka kelahiran, pasti ada angka kematian.Memang bisa dibilang permasalahan yang satu ini tidak bisa dicegah karena langsung berhubungan dengan Sang Pencipta.Namun jika setiap penduduk bisa lebih sadar akan pentingnya sebuah nyawa,pastilah angka kematian bisa ditekan.Misal, beberapa penduduk terlibat dalam pergaulan yang salah,yaitu mereka terjerumus dalam pergaulan obat-obatan dan narkotika.Dengan jumlah komsumsi yang melebihi dosis, bukan tidak mungkin nyawa mereka jadi sasaran.Dan akhirnya mereka pun tewas dan menambah daftar panjang angka kematian penduduk di suatu daerah.
      Jadi, permasalahan penduduk yang ada sampai kapanpun akan terus membuntuti kita.Tanpa adanya penanganan dan pemecahan masalah yang konkrit, permasalahan -permasalahan yang ada akan semakin bertumpuk dan menjadi pekerjaan rumah bagi semua pihak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar